Bursakota.co.id, Tanjungpinang – Sebagai upaya menjamin ketersediaan gas bersubsidi, keseragaman harga sesuai yang ditetapkan, dan mengantisipasi masyarakat agar tidak mengantri untuk mendapatkan gas 3 kilogram, terhitung sudah 13 pangkalan yang didatangi Walikota Tanjungpinang, Hj. Rahma, S.IP untuk membagikan secara langsung kartu pelanggan gas 3kg kepada Rumah Tangga Sasaran (RTS) dan Pelaku Usaha Mikro di Tanjungpinang.
Kali ini Rahma kembali menyerahkan kartu pelanggan di 3 pangkalan di wilayah kelurahan Sei Jang, Selasa (22/2).
Dalam sambutannya Rahma menjelaskan bahwa yang berhak membeli gas LPG 3 Kg subsidi hanyalah warga yang namanya terdaftar di pangkalan dan memegang kartu pelanggan.
Kartu pelanggan dengan bagian bawah kartu berwarna hijau untuk Rumah Tangga Sasaran, sedangkan kuning untuk Pelaku Usaha Mikro.
“Adapun jatah setiap Rumah Tangga Sasaran yang memiliki kartu pelanggan adalah 4 tabung per bulan, dan pelaku usaha mikro 9 tabung setiap bulannya”, jelas Rahma.***
Red