TANJUNGPINANG- Terkait rencana pelaksanaan vaksinasi massal di 14 Provinsi di Indonesia yang dilaksanakan hari ini, Rabu 14 Juli 2021, yang akan ditinjau oleh Presiden Joko Widodo secara Virtual, Wali Kota Tanjungpinang, Hj. Rahma, S. IP bersama Kepala BIN Daerah Kepri Brigjen Pol. Riza Celvian Gumay melaksanakan rapat terbatas terkait kegiatan vaksinasi tersebut di Kota Tanjungpinang.
Rapat ini juga berkoordinasi langsung dengan Paspampres dan Panitia pusat secara virtual.
Rapat dipimpin oleh Kepala Sekretariat Presiden dan dihadiri oleh Sekretaris Utama (Sestama) Badan Intelijen Negara (BIN) Komjen Pol. Drs. Bambang Sunarwibowo, S.H., M.Hum.
Menurut rencana, kegiatan Vaksin masal yang ditinjau langsung Presiden Joko Widodo secara virtual akan dilakukan di 14 Propinsi, termasuk di Propinsi Kepulauan Riau yang dipusatkan di Kota Tanjungpinang.
Rahma mengatakan akan dilaksanakan Vaksinasi massal, yang salah satunya Propinsi Kepulauan Riau.
“Untuk Kepri akan dipusatkan di Kota Tanjungpinang, dan di koordinir oleh Kabinda Kepri beserta jajarannya. dengan target anak usia 12 hingga 17 tahun atau setingkat SMP dan SMA sederajat, juga dilaksanakan secara door to door. Target Vaksin sebanyak 3500 orang, baik untuk anak SMP dan SMA, juga masyarakat umum”. Ucap Rahma.
Untuk Kota Tanjungpinang sendiri, pelaksanaan Vaksinasi tingkat SMA akan dilaksanakan di SMA Negeri 1, dan tingkat SMP terpusat di SMP Negeri 4.
“Nantinya akan dilakukan Video Conference bersama Presiden Joko Widodo yang menyaksikan secara langsung dan menerima laporan terkait pelaksanaan Vaksinasi di Kota Tanjungpinang, khususnya bagi pelajar setingkat SMP dan SMA. Kegiatan dimulai pukul 8 pagi, Mudah-mudahan cuaca bagus, dan kegiatan dapat berjalan dengan lancar,” harap Rahma.
Sementara itu, Kepala Badan Intelijen Negara Daerah (Kabinda) Kepri, Brigjen Pol Riza Celvian Gumay menjelaskan bahwa kegiatan Vaksinasi bertujuan untuk mendorong pelaksanaan Vaksin bagi masyarakat Kepri.
“Maka dari itu kita harus saling support dan sinergi, baik itu Pemerintah Kabupaten/Kota, maupun Pemerintah Propinsi Kepri, agar seluruh masyarakat dapat segera menerima Vaksin”, Ujar Brigjen Pol Riza Celvian Gumay usai rapat.
Brigjen Pol. Riza Celvian Gumay menegaskan bahwa pelaksanaan Vaksinasi ini merupakan kegiatan darurat dan prioritas, maka harus dilaksanakan segera mungkin.
“Kita harus gesa pemberian Vaksin ini, dan kita atur sistemnya sedemikian rupa, agar saat pelaksanaannya nanti bisa terlaksana dengan sempurna dengan tetap menerapkan Protokol kesehatan yang ketat”. Tambah Brigjen Pol Riza Celvian Gumay
Brigjen Pol Riza Celvian Gumay juga mengimbau kepada masyarakat untuk memeriksakan diri jika sakit.
“Saya harap setiap ada keluarga yang terpapar Covid19 jangan ditutup tutupi karena ini bukan aib, namun ini merupakan wabah. Jadi jangan takut untuk periksa kepusat kesehatan, agar terdata dan segera kita obati supaya cepat sembuh.” Ungkap
Brigjen Pol Riza Celvian Gumay.
Rapat Virtual juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah Propinsi Kepri, Ir. Lamidi, M.M serta Perwakilan Kogabwilhan, dan beberapa Forkopimda Provinsi Kepri. (Ris)