Suguhkan Pemandangan Hutan Bakau, Objek Wisata Ini Bisa Jadi Alternatif Melepas Penat

0
890
Ket Foto : Pemandangan objek wisata yang di kelola oleh Pokdarwis Sambok Bestari di Kampung Sebala Desa Batu Gajah, Natuna

Natuna – Hutan bakau di Natuna menjadi alternatif menarik bagi mereka yang mencari pelarian dari kesibukan sehari-hari.

Meskipun bukan satu-satunya destinasi wisata yang menawarkan keindahan bakau, objek wisata di Dusun II Sebala Desa Batu Gajah, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, menawarkan ketenangan dan suasana perkampungan nelayan yang masih alami, jauh dari kebisingan kota.

Objek wisata ini menarik minat pengunjung dengan keindahan hutan bakau yang rindang. Di lokasi ini, tersedia jembatan panjang yang dapat dijelajahi serta beberapa gazebo yang menyediakan tempat istirahat bagi pengunjung.

Salah seorang pengunjung, Hamid mengaku sangat menikmati suasana santai di objek wisata yang masih dalam tahap pembangunan.

Meskipun belum selesai sepenuhnya, tempat ini telah menjadi tujuan populer bagi masyarakat yang ingin menikmati keindahan alam.

https://www.instagram.com/reel/CzgJi4qvaNG/

Ket Foto : Pemandangan hutan bakau yang rindang dengan latar belakang Gunung Ranai bisa dinikmati saat berada di objek wisata Sambok Bestari Sebala

Hamid juga menambahkan bahwa tempat ini memberikan pengalaman yang menarik, dengan pemandangan hutan bakau yang mengelilingi area wisata.

Selain itu, pengunjung juga dapat menikmati pemandangan Gunung Ranai dan Kota Tua Penagi dari kejauhan saat berjalan-jalan sore.

Pembangunan jembatan dan gazebo ini merupakan bagian dari program pengembangan objek wisata tahun 2023 dari Ditjen Pembangunan Desa dan Perdesaan, Kementerian Desa PDTT.

Proyek ini mengalokasikan dana sebesar Rp400 juta dan dikerjakan dengan model Swakelola Padat Karya oleh Desa dan masyarakat setempat.

Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Sambok Bestari, yang berdomisili di Kampung Sebala Desa Batu Gajah, bertanggung jawab atas pengelolaan objek wisata ini.

Menurut Safar, salah seorang pengurus Pokdarwis Sambok Bestari, objek wisata ini akan segera dibuka untuk umum setelah selesai dalam waktu dekat, dan saat ini proses pembangunannya terus digesa.

“Pengerjaan hampir rampung, tinggal finishing saja. Pembangunan jembatan dan beberapa Gazebo sudah siap,”jelasnya.

Editor : Dika

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini