SAR Natuna Akan Berikan Pelayanan Optimal Untuk Arus Mudik Lebaran Idul Fitri 1444 H

0
51
Personil SAR Natuna ketika memantau arus mudik masyarakat jelang Idul Fitri 1444 Hijriah

Bursakota.co.id, Natuna, menjelang arus mudik Lebaran Idul Fitri 1444 H/2023, Kantor Pencarian dan Pertolongan kelas B Natuna mengikuti Zoom meeting Kesiapsiagaan SAR khusus Lebaran Idul Fitri 1444 H yang digelar secara nasional oleh Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan secara terpusat dan diikuti oleh seluruh Kantor SAR se-Indonesia pada Rabu (12 April 2023).

Dari hasil survei yang didapat, Basarnas memprediksi tidak kurang dari 123,8 juta jiwa akan melaksanakan mudik Lebaran Idul Fitri di Tahun 2023.

Terkait hal ini, Komisi V DPR RI meminta Kementerian Perhubungan bersama Kementerian PUPR dan Basarnas, BMKG beserta Korlantas Polri untuk mengoptimalkan koordinasi dan sinergi lintas sektoral dalam persiapan dan pelaksanaan penyelenggaraan angkutan mudik Lebaran Idul Fitri 1444 H/2023 serta memaksimalkan Quick Response Time dalam upaya pertolongan kepada masyarakat yang melakukan perjalanan mudik.

Siaga SAR khusus lebaran sendiri dilaksanakan selama 21 hari, mulai sejak 13 April 2023 sampai dengan 3 Mei 2023 dengan puncak gelombang arus mudik diperkirakan sejak tanggal 19, 20, 21 April 2023 dan prediksi arus balik mudik lebaran sejak tanggal 29 April 2023.

Kepala Kantor SAR Natuna, Abdul Rahman menyampaikan, Kantor Pencarian dan Pertolongan Natuna direncanakan akan melaksanakan Siaga dengan memantau sejumlah Lokasi Pelabuhan dan Lokasi wisata serta Bandara Udara maupun lokasi yang disinyalir memiliki kepadatan pengunjung.

“kita akan mengerahkan sejumlah personil dan alutsista baik darat maupun laut, dan tentunya mendapat dukungan dari Pos SAR Anambas, Unit Siaga Pulau Laut, Unit Siaga Serasan dan Unit Siaga SAR Jemaja,” ungkapnya.

Terkait pengamanan ini, Abdul Rahman berpesan kepada seluruh personel Kantor Pencarian dan Pertolongan Natuna agar dapat memberikan pelayanan secara optimal selama 21 hari dalam rangka pelayanan Siaga SAR Khusus Lebaran Idul Fitri 1444 H.

“saya berharap, semua pelaksanaan Siaga SAR khusus yang dilakukan personel SAR baik di Kabupaten Natuna maupun Kabupaten Anambas bisa terlaksana dengan baik dan aman, serta terkordinir dan terpusat,” imbuhnya.

Bahkan Abdul Rahman juga meminta kepada seluruh komandan Tim di Lokasi Siaga untuk membangun Koordinasi dengan Lintas Sektoral pemangku kepentingan, baik TNI maupun POLRI bersama Kementerian Perhubungan maupun Dinas Perhubungan juga Instansi Pemerintah Daerah di kedua Kabupaten, baik Anambas maupun Natuna.

Apel Siaga SAR khusus Lebaran Idul Fitri 1444 H akan digelar serentak oleh seluruh Kantor SAR di Indonesia pada hari Kamis, 13 April 2023 di lokasi Kantor SAR masing-masing.

Kantor SAR Natuna berencana untuk memobilisasi sejumlah alat dan personel darat ke beberapa lokasi sebagai tanda dibukanya Siaga SAR khusus Lebaran Idul Fitri 1444 H. (Bk/Dika)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini