Bursakota.co.id, Anambas – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 04/Letung Serka Edi Sucipto memberi himbauan kepada warga binaan agar memasang bendera mareh putih dari tanggal 1 hingga 31 Agustus 2020 di Desa Kuala Maras Kecamatan Jemaja Timur, Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA), Sabtu (01/08).
Himbauan pemasangan bendera merah putih selama satu bulan itu, dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke -75.
Himbauan disampaikan langsung kepada masyarakat dengan turunnya stiker edaran dari Komando atas. Babinsa Serka Edi Sucipto mendatangi langsung dari rumah ke rumah agar mulai hari ini tgl 1 sampai 31 Agustus 2020, sudah terpasang bendera merah putih di depan rumah masing masing dan tiang bendera di cat warna putih.
Lanjutnya, masyarakat senang dengan himbauan babinsa dan tidak terasa 75 tahun Indonesia sudah merdeka.
Nono salah seorang warga Desa Kuala Maras yang sehari hari sebagai nelayan, menyampaikan akan memasang bendera di perahunya.
Serka Edi Sucipto menambahkan bahwa, pemasangan bendera merah putih pada bulan Agustus dipasang selama sebulan penuh agar rakyat Indonesia kususnya masyarakat Desa Kuala Maras memperingati dan mengenang kembali kisah-kisah kemerdekaan Indonesia yang jatuh pada tanggal 17 Agustus 1945.
“Dengan Rahmat Tuhan yang maha Esa, kita diberikan kemerdekaan oleh Alloh SWT dari para penjajah,”ungkapnya.
Disamping itu, juga bertujuan untuk menanamkan rasa Nasionalisme dan cinta NKRI kepada masyarakat agar jangan sampai kendor dan buta sejarah. ***