Penuhi Target Vaksiansi Pemerintah Kecamatan Katang Bidare Jemput Bola

0
172

Bursakota.co.id, Lingga – Percepatan vaksinasi Covid -19 bagi masyarakat terus dilakukan Pemerintah Kecamatan Katang Bidare, Kabupaten Lingga Provinsi Kepri dengan menerapkan strategi jemput bola. Salah satunya membentuk pos vaksinasi di level desa untuk memperluas cakupan vaksinasi.

Camat Katang Bidare melalui Sekcam Abdul Malik menuturkan, pembentukan pos vaksinasi hingga level desa bertujuan mendekatkan lansia ke lokasi penyuntikan vaksin. Apalagi, jarak pos vaksinasi menjadi salah satu hambatan vaksinasi bagi lansia.

Sekcam Katang Bidare melakuan Meeting Zoom bersama Gubernur Kepri

“Ada sejumlah keterbatasan bagi lansia untuk mengikuti vaksinasi, seperti faktor usia yang tidak memungkinkan berangkat ke lokasi pelayanan vaksinasi sendirian. Perlu ada keluarga yang mendamping,” Ucap Sekcam.

Untuk itu, Camat Katang Bidare melalui Sekcam menyampaikan pesan ke Gubernur Kepri terkait tahapan Vaksinasi di wilayah Katang Bidare,ini yang disampaikan Sekcam melalui Zoom.

Selamat pagi, Salam Sejahtera bagi kita semua izin Bapak Gubernur Kepulauan Riau, Saya Sekretaris Camat Katang Bidare Mewakili Camat Katang Bidare yang Sekarang Berada di Dabo Singkep di Kecamatan Katang Bidare target untuk di Vaksinisasi sebanyak 150 orang, peserta yang sudah di vaksinisasi sebanyak 210 orang, sisa 340 orang.

Hari ini Tim Satgas Kecamatan Katang Bidare melaksanakan Vaksinisasi di Desa Mensanak, untuk target selanjutnya Tim Satgas Kecamatan Katang Bidare akan Bergerak Ke Desa Pulau Duyung, Pulau Medang, dan Desa Pulau Bukit.

“Insyaallah untuk beberapa hari ini atau minggu – minggu ini selesai sesuai target vaksininasi 559 orang,”tutup Sekcam.

Laporan : Iwan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini