Bursakota.co.id, Natuna – Basarnas Natuna sambut kunjungan siswa dan siswi SMKN 2 Bunguran Timur di Kantor SAR Natuna, Rabu (01/02/23).
Walau dalam kondisi cuaca hujan, namun para siswa tetap semangat dan antusias untuk belajar dan mengenal Basarnas lebih dekat.
Sebanyak 55 orang siswa dan siswi serta guru pendamping berkunjung ke Kantor Basarnas Natuna. Dengan penuh semangat para pelajar dari SMKN 2 Bunguran Timur ingin mengenal Basarnas lebih dekat.
Kunjungan Sobat SAR juga disambut dengan baik serta hangat oleh Kasubsie Sumber Daya dan Potensi Alfiansyah berserta Personel Kantor SAR Natuna.
Kakansar Natuna Mexianus menyambut baik kunjungan siswa dan siswi perwakilan SMKN 2 Bunguran Timur, dan ini menjadi suatu kebangaan bagi Basarnas dengan hadirnya para pelajar di Kantor SAR Natuna untuk tujuan belajar dan mengenal Basarnas lebih dekat.
“Basarnas punya yang namanya SAR Goes To School, dan itu program Basarnas Pusat kepada setiap Kantor SAR di daerah, tujuannya bukan hanya untuk mengenalkan Basarnas juga untuk memberikan edukasi Penyelamatan maupun Pertolongan pertama bagi Jiwa Manusia pada kondisi kecelakaan, kondisi membahayakan jiwa manusia, bencana maupun kondisi darurat lainnya. Kami selalu menyambut baik, bilamana mendapati kunjungan belajar seperti ini dan ini tentunya suatu kebangaan bagi Kantor SAR Natuna” ungkap Mexi.
Dalam kunjungan singkat tersebut, para pelajar dibekali dengan pengetahuan akan penyelamatan dan pertolongan di air maupun di ketinggian serta berkesempatan untuk melihat dan mencoba beberapa Alat Utama yang Basarnas Natuna miliki.
Tidak hanya itu secara simbolis Basarnas Natuna juga berikan buku pengetahuan dasar Pertolongan kepada SMKN 2 Bunguran Timur.(Bk/Dika)