Peduli Korban Kebakaran Rumah di Daik – Lingga, Perpat Bersama Melayu Raya Galang Dana Turun ke Lapangan

0
435

Bursakota.co.id, Lingga – Musibah kebakaran hebat yang terjadi di gang Punak, jalan Engku Aman Kelang, Sawin, Kelurahan Daik, Kecamatan Lingga, Kabupaten Lingga, Kepri beberapa waktu lalu memantik banyak aksi solidaritas di Kabupaten Lingga. Puluhan pemuda dari lintas organisasi turun ke jalan merespons kejadian ini, Kamis (28/01/2021).

Bermodalkan kardus, pemuda bersama Srikandi yang tergabung dalam PERPAT Kabupaten Lingga bersama Melayu Raya Kabupaten Lingga ikut Peduli untuk menggalang dana dari para pengendara yang melintas.

Salah satu koordinator aksi dari PERPAT Lingga, Fran Wijaya menjelaskan, penggalangan dana ini terdiri dari dua organisasi yang ada di Kabupaten Lingga. Aksi ini juga berkolaborasi dengan Melayu Raya Kabupaten Lingga dan Perpat Kabupaten dalam hal pendistribusian bantuan ke lokasi langsung.

Selama turun aksi ke jalan, total pemuda bersama srikandi yang berpartisipasi katanya bisa sampai puluh orang lebih yang berlokasi di Ibukota Daik – Lingga Dan Dabo.

“Kami Perpat Kabupaten Lingga bersama Melayu Raya Kabupaten Lingga merasa terpanggil dan simpati terhadap saudara kita yang ditimpa musibah kebakaran di Daik-Lingga yang berlokasi di jalan Sawa Indah, Gang Punak, Maka dari itu kami selaku organisasi yang berada di Kabupaten Lingga bergerak turun ke jalan demi mengumpulkan pundi – pundi rupiah,”kata Fran.

“Tentunya bantuan dari saudara-saudara sangat kami harapkan untuk meringankan beban saudara kita yang tertimpa musibah,”tutupnya.

Laporan : Iwan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini