Pawai Gema Takbir Idul Fitri di Desa Batu Gajah Berlangsung Meriah

0
69
Terlihat para peserta pawai begitu antusias mengikuti kegiatan Takbir keliling

Bursakota.co.id, Natuna – Ratusan anak-anak yang tergabung dalam Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) dan masyarakat Desa Batu Gajah mengikuti Pawai Takbir dalam rangka menyambut Idul Fitri 1445 Hijriah.

Pawai dipimpin langsung oleh Camat Bunguran Timur, Hamid Asnan yang didampingi Kepala Desa Batu Gajah, Kurniawan Sindro Utomo, Bhabinkamtibmas Desa Batu Gajah dan personil Polres Natuna.

Pawai takbir keliling dimulai dari Surau Nurul Huda Meso menuju Masjid An-Nasriyah Sebakung dan finis di Masjid Baitul Nur Sebala berlangsung pada Selasa malam (09/04/2024).

Camat Bunguran Timur, Hamid Asnan menyebutkan lewat kegiatan takbir keliling, tentunya Hari Raya Idul Fitri bakal terasa semakin semarak.

“Hal ini juga sebagai bentuk kita menjaga tradisi, kalau sekarang pawai lebih banyak dilakukan dengan berkendara tapi kita melakukan dengan berjalan kaki guna membuat suasana lebih meriah,” ungkap Hamid.

Hamid berharap kegiatan semacam ini dapat terus dilaksanakan pada waktu-waktu yang akan datang dalam rangka syiar Islam.

Ia juga mengajak generasi muslim untuk selalu mengadakan kegiatan-kegiatan positif yang akan mendatangkan manfaat dalam menyambut peringatan hari-hari besar Islam.

“Syiar-syiar seperti ini harus tetap kita jaga dan kita lestarikan, semoga di Idul Fitri tahun depan kita bisa menyelenggarakan kegiatan serupa,” tutupnya.

Sementara Kades Batu Gajah, Kurniawan Sindro Utomo mengungkapkan kekagumannya atas kekompakan anak-anak dan masyarakat Desa Batu Gajah.

“Saya tadi mengira kegiatan kita ini akan sepi peminat, namun Alhamdulillah antusias masyarakat sangat luar biasa,” ucap Kur.

Kur menyampaikan, kegiatan takbir keliling juga sudah pernah dilaksanakan pada tahun 2023 lalu namun pesertanya tidak seramai tahun ini.

“Kalau melihat semangat dari masyarakat Insya Allah tahun depan kita akan laksanakan kegiatan seperti ini lagi,” tutup Kur.

Kegiatan Pawai Takbiran keliling di akhiri dengan pembagian satu kotak minuman ale-ale kepada seluruh peserta pawai yang merupakan hasil donasi dari para donatur. (Bk/Dika)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini