Paslon Aneng-Raja Bayu Mendapatkan Nomor Urut 2 di Pilkada Anambas

0
51
Ket Foto : Paslon Aneng-Raja Bayu

Bursakota.co.id, Anambas – Tahapan Pemilihan Kepala Daerah di Kabupaten Kepulauan Anambas kini masuk tahap pengundian nomor urut untuk pasang calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Anambas 2024.

Tahap ditandai dengan di bukanya Rapat Pleno oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kepulauan Anambas dalam pengundian nomor urut untuk Paslon Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Anambas.

Pada pengundian yang berlangsung di Gedung Balai Pertemuan Masyarakat Siantan (BPMS) Paslon Aneng-Raja Bayu (ARB) itu mendapatkan nomor urut 2.

Ungkap syukur pun di utarakan oleh pasang ARB itu saat di jumpai oleh awak media, menurut Aneng dengan mendapatkan nomor urut 2 tentunya ini juga suatu yang sejalan dengan Partai-partai Koalisi yang terbangun di pusat.

“Karena kami merupakan gabungan dari partai-partai koalisi KIM Presiden Indonesia terpilih Prabowo-Gibran, tentu saja nomor urut 2 ini membuat kami senang dan semangat untuk memenangkan Pilkada ini,” Ungkap Aneng, Senin (23/09/2024).

Aneng mengatakan, jika nantinya diberi amanah oleh masyarakat, dia dan Raja Bayu akan memberikan yang terbaik dalam membangun Anambas semakin lebih maju yang adil kepada seluruh masyarakat, dengan memulai dari dari pinggir hingga ketengah.

“Artinya semua masyarakat akan merasakan dampak pembangunan dan kesejahteraan yang merata tanpa tebang pilih,”katanya.

Menurutnya, bekerja dan meyakinkan masyarakat agar dapat memberikan restu memimpin Anambas lebih penting daripada harus menggubris hal yang tidak penting.

“Kami juga tidak mau berpanjang lebar, kami akan berjuang untuk mendapatkan restu dari masyarakat Anambas,” ucapnya.

“Sebagaimana dengan amanah Bupati Kepulauan Anambas saat ini, yaitu Bapak Abdul Haris, agar tidak melakukan persaingan politik secara tidak sehat, makanya kami tetap akan berjuang dan tidak menggubris omongan orang-orang yang tidak bertanggung jawab, karena kami tahu bahwa menang kalah itu ditangan masyarakat dan tangan Tuhan,” tambah Aneng.(Bk/Jun).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini