Nizar Ucapkan Selamat Kepada Desa Persiapan Desa Sebung

0
536

Bursakota.co.id, Lingga – Wabup Lingga M.Nizar Bersama Anggota DPRD Lingga Komisi III Menghadiri acara syukuran atas terbentuknya Desa Sebung yang merupakan desa persiapan, pemekaran dari Desa Baran Kecamatan Senayang di lapangan Volly Ball Sebung, Rabu.26/08/2020.

Kedatangan Wabup Lingga bserta rombongan di sambut dengan antusias oleh warga sebung dengan silat melayu dan gendang,

Camat Senayang dalam kata sambuta nya,”Ucapkan ribuan terima kasih kepada Wabup Lingga beserta rombongan yang telah hadir di acara syukuran Desa persiapan Desa Sebung.

Saya ucapkan terima kasih juga kepada tim pemekaran yang begitu semangat untuk mempersiapkan Desa Persiapan,yang selama ini bersusah payah untuk mengurus administarai desa pemekaran ini,dengan semangat para tim, sehingga Dusun Sebung menjadi Desa Sebung.

“Tidak lupa ucapan terima kasih kepada Pemkab Lingga yang telah memnunaikan sehingga Dusun III Sebung Desa Baran menjadi Desa Pemekaran yaitu Desa Sebung.”ucapnya.

Diwaktu yang bersamaan Ketua pemekaran Desa Sebung, Hartono dalam kata sambutan nya menyampaikan,”Syukur alhamdulillah dengan momentum ini saya sangat berbangga hati dengan kedatangan rombongan,besar ucapan terima kasih kami kepada Bupati Lingga dan Wakil Bupati Lingga beserta Pemkab Lingga,dengan dimekar nya Dusun Sebung menjadi Desa Sebung.

Pemekaran ini bukan kehendak kami individu melaikan kehendak masyarakat Dusun Sebung,Alhamdulillah Pemkab Lingga Menunaikan ini semua,kami sadar tanpa bantuan Pemkab Lingga Dusun Sebung tidak menjadi Desa Sebung,sekali lagi kami ucapkan terima kasih Kepada Pemkab Lingga.

Dalam kata sambutan nya Wabup Lingga M.Nizar berpesan,”Selamat dengan di mekar nya Dusun Sebung menjadi Desa Sebung untuk menjadi desa persiapan.
dengan dimekar nye Desa Sebung ini manfaatkan dengan baik,Ucap Nizar,

Desa persiapan ini adalah dari Aspirasi masyarakat,untuk itu saya berharap jangan mengharap PJ Kades saja dalam menjala kan Desa persiapan ini masyarakat Desa Sebung harus kompak untuk menuju Desa definitif,semoga kita bersama-sama untuk membangun Kabupaten Lingga ini.

“Alhamdulillah dari proses yang cukup panjang, kerjasama yang baik antara pemerintah daerah dan masyarakat, pada hari ini sudah resmi terbentuk sebagai desa persiapan Sebung.

Dikatakannya, desa persiapan ini adalah salah satu dari aspirasi masyarakat yang telah sama-sama diupayakan hingga bisa terwujud.

“Untuk memajukan desa persiapan ini hingga menjadi desa definitif, diharapkan agar kita masyarakat dan pemerintah desa dan juga pemerintah daerah saling bahu membahu membangun dan berjalan seiring untuk pembangunan daerah kita” harap Nizar.

Turut hadir,Wabup Lingga,Anggota DPRD Lingga Dapil II,III,Camat Senayang,Danramil Senayang,Kapolsek Senayang,Kabag Pemerintah Lingga,Satpol PP Lingga,Kades,BPD,Rt,Rw,serta Tokoh masyarakat.

Laporan : Iwan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini