Meriahkan HUT RI Ke-78, Pemdes Pena’ah Gelar Berbagai Lomba

0
70

Bursakota.co.id, Lingga – Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-78 masyarakat Desa Pena’ah, Kecamatan Senayang, Kabupaten Kabupaten Lingga sangat antusias mengikuti berbagai perlombaan yang dilaksanakan Pemdes Desa Pena’ah, Jum’at 18/08/2023.

Atas di gelarnya berbagai macam perlombaan tersebut Kepala Desa Pena’ah Mariana menerangkan, “Alhamdulillah pada hari ini sama sama kita ketahui seluruh rakyat indonesia merayakan dan memperingati hari kemerdekaan republik indinesia, maka pada kesempatan ini kami menggelar bebagai macam perlombaan dengan tujuan memeriahkan HUT RI yang ke 78.

Ada pun perlombaan yang kami buat adalah, Permainan rakyat oper tepung, tarik tambang, makan kerupuk, voli pakai kain sarung, domino, futsal pakai dasteran, voli bapak bapak pakai dasteran,

“Kegiatan ini bukan hanya dilaksanakan di satu dusun saja melainkan 3 dusun dan alhamdulillah tiap tahun kita sisihkan anggaran buat kegiatan tersebut, Dengan di gelarnya acara acara dan berbagai macam perlombaan ini semoga kerukunan dan kedekatan tali silaturahmi antar masyarakat hususnya masyarakat Desa Pena’ah ini semakin akrab dan selalu kompak tentram damai dan kondusif”, jelas Mariana.

Salah satu peserta lomba menerangkan, “Kami dari segenap masyarakat dan peserta lomba sangat terhibur dan semangat untuk mengikuti perlombaan yang di gelar oleh pemerintahan Desa Pena’ah ini bagi kami masyarakat sangat mendukung kegiatan Pemdes pada hari ini dalam memeriahkan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang 78 tahun, katanya.

Disisi lain salah satu tokoh masyarakat sekaligus Rt 02 Badri memaparkan, “Saya sangat mengapresiasi semua acara acara yang di laksanakan oleh pemerintahan Desa Pena’ah pada hari ini, sangat terlihat semangat masyarakat dalam memeriahkan HUT RI 78 hususnya masyarakat Desa Pena’ah,” jelasnya.(Bk/Iwan)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini