Legislator Dapil 4 Buteng, Sarina Afa Jaring Aspirasi Warga Pesisir

0
65
Ket Foto : Anggota DPRD dari Fraksi PDI-P Sarina Afa dalam giat reses masa sidang 1 tahun 2025.

Bursakota.co.id, Buton Tengah – Legislator Dapil 4 Kecamatan Mawasangka Sarina Afa melakukan kegiatan Reses masa sidang I di Desa Napa Kecamatan Mawasangka Kabupaten Buton Tengah.

Kegiatan reses masa sidang I dari legislator DPRD dua periode tersebut untuk menjaring aspirasi masyarakat di wilayah pesisir, Setelah sebelumnya pada hari perdana dimulai di Desa pelosok Dahiango.

Saat berdialog dengan masyarakat Desa Napa ada banyak aspirasi yang disampaikan langsung kepada politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu. mulai dari masalah infrastruktur tanggul pasca-musibah angin barat kemarin, persoalan kebutuhan ibu-ibu majelis tahlim, hingga meminta dibangunkan bahu jalan lorong dan pembangunan TPA, Rabu (29/01/2025).

“Setiap musim barat rumah kami menjadi sasaran ombak, Sebab tanggul atau pemecah ombak yang ada sekarang itu terlalu pendek sehingga setiap musim barat hempasan ombak itu selalu masuk ke rumah kami,” Ucap salah satu warga Desa Napa saat dialog bersama.

Mendengar keluhan warga konstituennya, Anggota DPRD Sarina Afa Mengatakan semua usulan dan aspirasi masyarakat Desa Napa akan menjadi atensi dan perhatiannya sebagai anggota DPRD Kabupaten Buton Tengah.

Salah satu warga menyampaikan usulan program dalam giat reses anggota DPRD Buton Tengah Dapil 4 dari Fraksi PDI-Perjuangan di Desa Napa Kecamatan Mawasangka.

“Tentunya semua yang menjadi kebutuhan masyarakat Desa Napa saya akan dorong agar usulan ini bisa di anggarkan oleh Pemerintah Daerah (Pemda),”Ulasnya.

Selain itu, Kata politisi perempuan Mawasangka tersebut terkait permintaan ibu-ibu majelis tahlim tadi, Ia secepatnya bakal direalisasikan kepada masyarakat Desa Napa pada tahun 2025 ini.

“Sebenarnya ada oleh-oleh dari Majelis tahlim Desa Napa setelah saya dari Jakarta kemarin tetapi banyaknya permintaan juga dari Desa lainnya takutnya ada kecemburuan sosial, Karena usulan ibu-ibu majelis tahlim Desa Napa terus yang direalisasikan. Akan tetapi usulan tadi mungkin secepatnya bisa saya realisasikan tinggal ibu-ibu berkunjung saja kerumah saya,”Jelasnya.

Terakhir, Sarina Afa berterimakasih kepada Pemerintah Desa Napa telah memfasilitasi kegiatan reses sehingga dapat berjalan lancar sesuai dengan yang diharapkan.

“Terimakasih kepada Pak Desa telah memfasilitasi kegiatan reses ini sehingga berjalan lancar dan Terimakasih pula ibu-ibu majelis tahlim Desa Napa dan masyarakat setempat sebagai wakil rakyat apapun usulan kalian saya akan dorong ke Pemda sehingga bisa dianggarkan,”bebernya lagi.

Sementara itu,Kepala Desa Napa Abdul Aziz mengapresiasi kehadiran legislator anggota dewan Daerah Pemilihan (Dapil) 4 yang dianggap responsif terhadap kebutuhan warga Desa Napa.

“Melalui perwakilan dari MasyarakatKami berharap aspirasi dari Warga Desa benar-benar ditindaklanjuti dan bukan hanya dijadikan formalitas,”ujar Abdul Aziz.

Sebagai tambahan, Kegiatan reses dijadwalkan berlangsung selama lima hari dan mencakup beberapa titik kunjungan di wilayah pemilihan masing-masing anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Buton Tengah. Seluruh hasil reses akan dirangkum sebagai bahan pokok pikiran DPRD untuk disampaikan kepada pemerintah daerah.(Bk/Adv)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini