Ketua Yasarini Cab16/D I, IKKT Satrad 233 Beserta Pengurus, Dampingi Seleksi SMA Pradita Dirgantara

0
107

Bursakota.co.id, Sabang – Ketua Yasarini Cabang 16 Daerah I Lanud Maimun Saleh Ny. Siti Dariyanto, Ketua IKKT Pragati Wira Anggini Anak Ranting 003 Satrad 233 Sabang Ny. Rini Affan beserta pengurus mendampingi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA Pradita Dirgantara sebelum melaksanakan seleksi ujian secara Online tahap I, Sabtu (27/2/2021).

Pelaksanaan ujian Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA Pradita Dirgantara dilaksanakan secara online berlangsung secara serentak di seluruh Indonesia dilaksanakan di rupat Mako Lanud Maimun Saleh, ke enam Siswa-Siswi tersebut merupakan dari sekolah yang ada di Pulau Weh Kota Sabang yang telah memenuhi syarat. Beberapa persyaratan untuk bisa masuk ke sekolah SMA Pradita Dirgantara diantaranya Laki-laki atau perempuan, Warga Negara Indonesia, Lulusan SMP/Sederajat Tahun Ajaran 202I/2021 tidak pernah tinggal kelas selama di SMP/Sederajat, Nilai rapor semester I-V untuk pelajaran Bahasa Inggris, Matematika, dan IPA minimal rata-rata 90 per semester, Memiliki IQ lebih dari 115 serta memiliki sehat jasmani rohani dan mendapatkan persetujuan orang tua/wali.

Pelaksanaan seleksi daerah yang dilaksanakan secara online dan serentak diikuti oleh enam peserta diantaranya, Balqis Rahma Clarissa dari sekolah SMP Negeri I Sabang, Faradilla dari SMP Negeri 6 Kota Sabang, Aisyah Rahmadhiani dari SMP Negeri 5 Sabang, Naziratul Ulia dari SMP Negeri 6 Sabang, Ulayya Ashila SMP Negeri 1 Sabang, Raju Kurniawan dari SMP Negeri 6 Sabang, ujian secara online tersebut dimulai pada pukul 07:00 WIB sampai dengan 12:20 WIB, dengan materi yang diujikan meliputi Matematika, IPA dan Bahasa Inggris.

“Semangat ya, mudah – mudahan dalam berjalannya seleksi nanti dapat menyelesaikan semua soal-soal yang telah ditetapkan oleh pusat, semoga ada perwakilan dari Kota Sabang bisa lolos untuk masuk ke Sekolah Lanjutan SMA Pradita Dirgantara,”pesan Ketua Yasarini Cabang 16 Daerah I Lanud Maimun Saleh Ny. Siti Dariyanto.***

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini