Ketua DPRD Kota Batam Soroti RKPD Tahun 2024 dalam Forum Perangkat Daerah

0
68
Ketua DPRD Kota Batam, Nuryanto. [F.ist]

Bursakota.co.id, Batam – Ketua DPRD Kota Batam, Nuryanto, mengungkapkan pandangannya terhadap Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) pada Forum Perangkat Daerah yang diselenggarakan pada Senin, 27 Februari 2023. Dalam kesempatan tersebut, Nuryanto menyoroti pentingnya RKPD yang berbasis pada realitas kondisi masyarakat Batam saat ini.

Menurut Nuryanto, RKPD harus disusun secara peka dan sensitif untuk membaca suasana kebatinan masyarakat Batam.

“Pemerintah daerah harus bisa mengidentifikasi permasalahan substansi yang dihadapi masyarakat Batam saat ini dan di masa depan. Hal ini menjadi sangat penting karena penyusunan RKPD harus tepat sesuai tema dan prioritas pembangunan Kota Batam,” ucapnya.

Nuryanto juga meminta agar kebijakan pembangunan yang disusun dalam RKPD bisa memprioritaskan tingkat ketermanfaatan dan kepentingan masyarakat Batam. Menurutnya, keselarasan sasaran dan prioritas pembangunan juga harus diperhatikan agar RKPD bisa memenuhi kebutuhan masyarakat Kota Batam.

“DPRD Batam menilai potensi pendapatan asli daerah masih belum dioptimalkan. Oleh karena itu, kami meminta agar sistem pemungutan pajak daerah harus terus diperbaharui dan pemutakhiran data wajib pajak daerah harus dilakukan secara periodik. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan pendapatan asli daerah sehingga bisa mendukung keberlangsungan pembangunan di Kota Batam,” terangnya.

Dalam Forum Perangkat Daerah tersebut, tujuan utama yang diharapkan adalah tercapainya prinsip-prinsip tata kelola Pemerintahan yang baik dan bertanggungjawab. DPRD Batam berharap bisa mengakomodir seluruh masyarakat Batam sehingga RKPD bisa memenuhi kebutuhan dan aspirasi mereka.

Peningkatan infrastruktur menjadi fokus utama dalam RKPD tahun 2024 yang telah disusun berdasarkan Rencana Pembangunan Jarak Menengah Daerah (RPJMD) Kota Batam.

Hal ini diharapkan bisa meningkatkan kualitas dan kesejahteraan pembangunan daerah serta memenuhi kebutuhan masyarakat. Oleh karena itu, RKPD harus disusun secara tepat dan berbasis pada realitas kondisi masyarakat Batam untuk mendukung pembangunan yang berkelanjutan dan berkeadilan di Kota Batam. (bk/rio)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini