Bursakota.co.id, Natuna – Komando Distrik Militer (Kodim) 0318/ Natuna bersinergi bersama Pemerintah Daerah, TNI-Polri, Basarnas dan masyarakat Kabupaten Natuna melaksanakan kegiatan Karya Bakti pembersihan pantai.
Kegiatan yang berlangsung di Pantai Tanjung, Desa Limau Manis, Kecamatan Bunguran Timur Laut Kabupaten Natuna merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka HUT Kodam l/BB ke -74 Tahun 2024.
Bakti sosial bertema ” Kodam l/BB Bersinergi Dengan Rakyat Manunggal Membangun Negeri ” tersebut berlangsung pada Jumat (14 Juni 2024).
Komandan Kodim 0318/ Natuna, Kolonel Inf. Andri Hadiyanto, M.Han dampingi Kepala Staf Kodim 0318/Natuna, Letkol Inf. M. Eko Prasetyo beserta seluruh perwira dan Sekda Kabupaten Natuna Boy Wijanarko menjelaskan dalam rangka HUT ke -74 Kodam l/BB, Kodim 0318/Natuna melaksanakan beberapa kegiatan.
“Diantaranya Ziarah Rombongan, Bakti Sosial dan Karya Bakti,” terang Dandim Kolonel Inf. Andri Hadiyanto, M.Han.
Dandim menambahkan kegiatan pembersihan pantai yang dilakukan bertujuan untuk mengajak masyarakat untuk selalu memperhatikan kebersihan di wilayah sekitar.
“Kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian TNI terhadap lingkungan sekitar dan masyarakat,” papar Dandim, Kolonel Inf. Andri Hadiyanto, M.Han.
Dandim berharap melalui momentum bakti sosial ini akan terjalin silaturahmi serta kebersamaan dan rasa kekeluargaan antara TNI dan masyarakat.
“Sejatinya kegiatan ini bukan hanya bentuk kepedulian kami kepada masyarakat tetapi juga sebagai penyambung tali silaturahmi. Semoga dengan kegiatan ini akan banyak melahirkan nilai-nilai positif,” tutup Dandim.
Sementara Sekda Natuna, Boy Wijanarko menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kodim 0318/Natuna yang telah melaksanakan berbagai kegiatan seperti Ziarah Rombongan, Bakti Sosial dan Pembersihan Pantai pada hari ini.
“Kolaborasi yang baik seperti ini pastinya akan menghasilkan banyak nilai positif. Semoga sinergitas yang luar biasa ini dapat terus kita tingkatkan,” harap Sekda Boy.
Selain itu, Sekda Boy juga menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada Kodam l/Bukit Barisan yang ke 74 tahun.
“semoga TNI Bersinergi Dengan Rakyat Manunggal Membangun Negeri terus bisa terlaksana,” tutupnya. (Bk/Dika)