Kampaye Terbatas di Subi, Paslon MuDe Kembali Sampaikan Program Pro Rakyat Termasuk Jum’atan Keliling

0
291

Bursakota.co.id, Natuna – Setelah sebelumnya menggelar kampanye terbatas di Pulau Panjang, Calon Bupati dan Wakil Bupati Natuna tiba di Pelabuhan Subi, Jumat (30/10/2020).

Setiba di Pelabuhan Subi, para relawan sudah menunggu, rombongan disambut dengan kesenian kompang, semakin menambah semarak penyambutan pasangan MuDe di Kecamatan Subi.

Selama di Subi pasangan Mustamin Bakri dan Derry Purnamasari akan menggelar kampanye terbatas di tiga titik yaitu Subi Besar, Terayak dan Meliah dengan menghadirkan juru kampanye anggota DPRD Provinsi Kepulauan Riau, Hadi Candra, Ketua DPRD Natuna, Daeng Amhar, Anggota DPRD Kabupaten Natuna, Andes Putra.

Mengawali kampanyenya pasangan Mustamin Bakri dan Derry Purnamasari di pulau Subi yang dilaksanakan di Desa Subi Besar pasangan sahabat MuDe memaparkan visi misi dan program unggulan yang dibawa mereka apabila nanti terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati Natuna.

Seperti biasa pasangan MuDe ini kembali memaparkan program yang pro rakyat, salah satunya adalah mengaktifkan kembali kader Posyandu.

“Kita akan memberikan tunjangan insentif bagi kader posyandu, hal ini penting untuk menjamin tumbuh kembang anak-anak balita kita,” ungkapnya.

Dalam bidang keagamaan Calon Bupati Natuna selain akan memberikan insentif kepada pengurus mesjid, guru TPA dan TPQ juga akan membuat program Jumat keliling.

“Saya akan keliling bergantian Jumatan dari mesjid ke mesjid, dalam upaya meningkatkan kedekatan antara pemimpin dan masyarakat, jadi masyarakat tidak perlu datang ke kantor bupati, nanti kami yang mendatangi mereka,” ujar Mustamin.

Mustamin juga berjanji, apabila nanti dirinya terpilih tidak akan ada yang berubah dari dirinya, tetap merakyat dengan gayanya yang 3S, Salam, Senyum dan Sapa. (Tim)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini