Jelang HUT ke 51 Basarnas, Kansar Natuna Gelar Aksi Donor Darah

0
151
Tampak personil SAR Natuna mendonorkan darah

Bursakota.co.id, Natuna – Jelang hari ulang tahun (HUT) ke 51 Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas), Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP/Basarnas) Natuna, Kepulauan Riau (Kepri), gelar aksi donor darah.

Kegiatan kemanusiaan ini dilakukan guna membantu masyarakat yang membutuhkan darah.

Kepala KPP/Basarnas Natuna Abdul Rahman mengatakan kegiatan ini dilakukan dalam rangka memperingati HUT ke 51 Basarnas, yang jatuh pada 28 Februari mendatang.

Ia menyebut tujuan utama kegiatan itu adalah untuk membantu RSUD Natuna mengumpulkan darah, guna memenuhi kebutuhan pasien.

“Target kita 75 kantong darah,” ucap Rahman di Kantornya Jalan Adam Malik, Kecamatan Bunguran Timur. (22/02).

Selain donor darah, Basarnas Natuna juga menggelar kegiatan lainnya, yakni penanaman mangrove, jalan santai, olahraga bersama dan upacara peringatan HUT Basarnas.

Untuk mensukseskan kegiatan itu, Rahman melibatkan berbagai pihak, mulai dari TNI, Polri, RSUD Natuna, organisasi, komunitas hingga masyarakat.

Darah yang terkumpul akan kita serahkan ke RSUD Natuna,” ujarnya.

Penulis : Dika

Kontributor: PWI Natuna

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini