Ingin Indek Pembangunan Manusia Berkembang, Gubernur Kepri Terus Dorong Sektor Pendidikan

0
70
Gubernur Kepri, Ansar Ahmad ketika memberikan keterangan kepada sejumlah awak media seusai menghadiri acara penandatanganan SPK PTK Non ASN di SMAN II Bunguran Timur

Bursakota.co.id, Natuna – Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad mengatakan pemerintah Provinsi Kepri terus kembangkan Indek Pembangunan Manusia (IPM) melalui tiga fokus perhatian.

Tiga fokus tersebut adalah Indek Pendidikan, Indek Kesehatan dan daya beli masyarakat.

“bagaimana cara mengembangkan IPM ini. Caranya kita mendorong berbagai infrastruktur penting yang dibutuhkan termasuk ketersediaan internet,” ungkap Ansar seusai menghadiri pendatanganan SPK PTK Non ASN di SMAN II Bunguran Timur pada Kamis (16/02).

Terkait hal ini, Ansar mengatakan satu bulan sejak dirinya dilantik ia langsung menemui Kementerian Kominfo. Sekitar dua tahun yang lalu Provinsi Kepri langsung mendapatkan 77 titik Base Transciever Station (BTS) yang sebagian besarnya untuk Natuna dan Anambas yang akhir Desember kemaren sudah hidup.

“kita hanya tinggal mengevaluasi kalau jangkauan dan bandwidthnya terbatas kita akan dorong adanya penambahan supaya jaringannya tidak lemot,” ujar Ansar.

Apalagi menurut Ansar ketersediaan internet penting untuk semua aspek baik pendidikan, kesehatan bahkan untuk pelaku UMKM.

“untuk itu kita dorong terus termasuk juga sekolah yang infrastrukturnya masih terbatas. Kita akan bangun terus serta kita pikirkan insentif bagi tenaga pengajar hal ini supaya pendidikan terus terdorong,” sebut Ansar.

Selain itu, Ansar juga mengatakan anggaran untuk pendidikan di Natuna dari pemerintah Provinsi Kepulauan Riau tahun 2023 sekitar 23 Miliar.

“Anggaran ini kita peruntukan untuk infrastruktur diluar gaji, hal ini agar infrastruktur penunjang proses belajar mengajar terpenuhi sehingga pelaksanaannya dapat lebih baik lagi,” ungkapnya. (Bk/Dika)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini