Ikhtiar Bupati Natuna Memajukan Dunia Pendidikan Membuahkan Hasil Positif

0
65
Ket Foto : Bupati Natuna, Wan Siswandi,

Natuna – Bupati Natuna, Wan Siswandi, menyampaikan terima kasih kepada berbagai perguruan tinggi, kementerian, dan universitas yang telah membantu masyarakat dalam bidang pendidikan.

Menurutnya, pendidikan merupakan aspek terpenting dalam mempersiapkan generasi muda untuk menghadapi tantangan dunia modern di masa depan.

Wan Siswandi mengungkapkan bahwa pihaknya telah berupaya memberikan pendidikan terbaik bagi anak-anak daerah, antara lain melalui kerjasama dengan berbagai institusi pendidikan seperti Sekolah Perminyakan Cepu, Universitas Pertamina, PLN, Politeknik Perkapalan Surabaya, Universitas Esa Unggul, dan lainnya.

“Jumlah mahasiswa asal Natuna yang telah menempuh pendidikan melalui dana kerjasama dengan kementerian dan universitas terkait telah mencapai lebih dari 100 orang, dan ini sangat membantu,” kata Siswandi.

Dengan pencapaian ini, Wan Siswandi berharap masyarakat dan para pelajar yang telah mendapatkan kesempatan untuk menempuh pendidikan di perguruan tinggi dapat memanfaatkan peluang ini dengan sebaik-baiknya.

“Tentunya ini adalah harapan bangsa, daerah, dan juga para orang tua,” ungkap Wan Siswandi dalam sebuah video singkat yang dibagikan melalui grup WhatsApp pada Rabu (21/8/2024).

Salah seorang orang tua siswa, Pohan, mengaku bangga dengan adanya kerjasama antara pemerintah daerah dan pihak-pihak terkait.

Ia berharap pemerintah daerah terus berupaya agar program beasiswa ini dapat berkelanjutan di masa mendatang.

“Itulah harapan kami sebagai orang tua, dan sekali lagi saya ucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Natuna,” tutup Pohan.

Editor: Papi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini