Bursakota.co.id, Anambas – Gubernur Kepulauan Riau, H. Ansar Ahmad, meresmikan pekerjaan peningkatan jalan yang menghubungkan Letung ke Kuala Maras.
Acara peresmian dilaksanakan di Lapangan Sepakbola Desa Bukit Padi, Kabupaten Kepulauan Anambas pada Senin (15/1).
Jalan sepanjang 1,8 kilometer ini dibangun dengan anggaran sekitar Rp20 miliar dari APBD Kepri tahun 2023.
Gubernur Ansar mengharapkan bahwa keberhasilan penyelesaian proyek ini akan memberikan dampak positif terhadap perekonomian masyarakat setempat.
Dengan akses yang lebih lancar, baik bagi orang, kendaraan, maupun barang, diharapkan penyebaran uang dapat menjadi lebih efisien dan merata.
“Insya Allah jalan ini manfaatnya besar sekali bagi masyarakat terutama untuk meningkatkan perekonomian. Pemerintah Provinsi Kepri akan terus mendorong upaya-upaya yang bisa meningkatkan perekonomian. Jalan, pelabuhan, jembatan, dan lainnya kita bangun agar akses masyarakat lancar, keterisoliran bisa terurai sehingga perekonomianpun tumbuh,” kata Ansar.
Gubernur juga mengajak masyarakat untuk terus memiliki semangat dan mendukung program-program pemerintah. Pembangunan jalan Letung – Kuala Maras telah memasuki tahap ke-2, dan Ansar menyatakan komitmen untuk melanjutkannya hingga tahap berikutnya.
“Pembangunan kita lanjutkan terus. Walaupun dana APBD Kepri ini kecil namun secara proporsional kita bagi secara merata di kabupaten dan kota agar semua bisa dibangun secara bertahap. Selebihnya kita mencari dana ke Pemerintah pusat agar beban APBD kita bisa terbantu dan pembangunan juga terpacu,” tandas Ansar.
Editor : Dika