CSR SKK Migas, Lapangan Sepak Bola Srindit Akan Dilengkapi Tribun Mini

0
226
Bupati Natuna, Wan Siswandi memberikan sambutan pada kegiatan penyerahan bantuan tenda untuk pedagang Pantai Piwang CSR Pegadaian Ranai (foto istimewa)

Bursakota.co.id, Natuna – Gandeng SKK Migas pemerintah kabupaten Natuna mengusulkan pembangunan Tribun Mini untuk melengkapi pasilitas lapangan sepak bola Srindit yang terletak di pusat Kota Kabupaten Natuna.

Bupati Natuna Wan Siswandi menyampaikan, sebenarnya keinginan pemerintah daerah untuk memiliki Tribun mini sudah sejak lama, bahkan sudah dari tahun-tahun lalu.

“Kita akan buat listnya dulu, karena pada bulan juli mendatang usulan pembangunan tribun mini sudah masuk ke proses dan barang harus sudah siap,”terang Wan Siswandi kepada awak media usai menyerahkan bantuan tenda kepada pedagang Pantai Piwang, Jum’at (13/01/23).

Bupati memaparkan, karena dalam masa ini keuangan daerah tidak menentu maka pada proses pembangunan tribun mini ini akan memanfaatkan pihak ketiga melalui dana CSR.

“Ada beberapa kegiatan yang lebih konsen kepada pihak ketiga. Contohnya seperti tribun mini ini. karena kondisi keuangan seperti sekarang ini maka kita upayakan kepada pihak ketiga,” ungkapnya.

Sementara untuk lokasinya sendiri, Bupati menyampaikan tribun mini akan di bangun di Lapangan Bola Sri Serindit dan akan mulai di bangun tahun ini.

“Pada usulan akan dibangun tribun mini sekaligus dengan lapangan, dalam pembangunan ini akan menggunakan dana CSR SKK Migas lebih kurang Rp2 miliar,” sebutnya.(Bk/Dika)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini