Bupati Tinjau Kedai Bank Riau Kepri di Subi

0
177
Foto Bupati beserta pegawai kedai Bank Riau Kepri di Kecamatan Subi

Bursakota.co.id, Natuna – Bupati Natuna, Wan Siswandi bersama beberapa Kepala OPD Pemkab Natuna tinjau Kedai Bank Riau Kepri (BRK) Syari’ah di Kecamatan Subi pada Senin (13/02).

Keberadaan Bank Riau Kepri Syariah di Kecamatan Subi yang memang sangat dibutuhkan sejak lama oleh masyarakat yang dikelilingi oleh laut dan jarak yang jauh dari ibukota kabupaten Natuna, membuat Bupati Natuna mengusulkan berdirinya kedai Bank Riau Syari’ah di kecamtan tersebut.

“Alhamdulillah kedai Bank ini telah beroperasi meski belum diresmikan, dan berharap adanya Bank Riau Syari’ah di Subi ini dapat dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat,” ungkap Wan Siswandi.

Wan Siswandi menilai, meski hanya berstatus kedai Bank, namun dirinya sangat mengagumi tempat dan fasilitas ruangan yang ada di kedai bank tersebut.

“Alhamdulillah permintaan saya kepada bank Riau Kepri untuk membuka kedai bank di Subi dapat direalisasikan, dan saya juga berharap agar masyarakat dapat mempermudah transaksi keuangan untuk berbagai keperluan,” harapnya.

Kedai Bank Riau Kepri Syari’ah telah beroperasi tertanggal hari ini dan dapat melayani masyarakat Kecamatan Subi dalam hal perbankan. (Bk/Dika)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini