Wan Siswandi : Pusat Akan Bangun Bandara Internasional dan Pelabuhan Samudera

0
1604
Bupati Natuna Wan Siswandi ketika memberikan keterangan pers kepada wartawan di Kantor DPRD Natuna

Bursakota.co.id, Natuna – Bupati Natuna Wan Siswandi membeberkan rencana pembangunan mega proyek dari pemerintah pusat untuk kabupaten Natuna.

Ada dua proyek besar yang akan digelontarkan oleh pemerintah pusat untuk kabupaten Natuna, diantaranya pelabuhan Samudera dan Bandara Internasional.

Pembangunan pelabuhan Samudera menurut Wan Siswandi Pemda Natuna telah melakukan pembebasan lahan yang barada di Teluk Boton Kecamatan Bunguran Utara.

“Rencana pembangunan pelabuhan Samudera ini sebetulnya sudah ada sejak lama, waktu saya masih menjadi Kadis Perhubungan lokasinya sudah kita bebaskan di Telok Buton lebih kurang 1,7 hektar. Dan saat ini pelabuhan itu juga akan dibangun di lokasi yang sama,”terang Siswandi kepada wartawan usai mengikuti Rapat Kerja bersama DPRD Natuna, Senin 7 Juni 2021.

Kemudian lanjut Wan Sis, untuk pembangunan bandara internasional juga sudah dilakukan studi kelayakan lokasi.

“Lokasi untuk bandara sudah ada, nanti tinggal kita lakukan studi kelayakan dan kita sampaikan ke teman-teman di Kementerian Perhubungan. Saya rasa untuk dua proyek ini sudah clear tidak ada persoalan lagi,”ujar Siswandi.

Disamping itu, Wan Siswandi juga mengatakan saat ini sedang dilakukan penyelesaian pembangunan PLBN Serasan dan jalan di Kelarik yang bersumber dari ABPD Provinsi.

“Saya kira pembangunan Natuna sudah terkonsep dengan baik, Provinsi dan pemerintah pusat sudah mengambil bagian masing-masing. Tinggal kita focus pada APBD Natuna untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat,”tuturnya.*** don

 

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini