Ratusan Masyarakat Meriahkan Jalan Santai HUT Ke-20 Kecamatan Pulau Laut

0
60
Ket Foto : Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda melepas peserta Jalan Santai dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-20 Kecamatan Pulau Laut di Air Payang pada Selasa pagi, 9 Juli 2024.

Bursakota.co.id, Natuna – Ratusan masyarakat Pulau Laut mengikuti kegiatan Jalan Santai dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-20 Kecamatan Pulau Laut di Air Payang pada Selasa pagi, 9 Juli 2024.

Acara ini dimulai dengan kegiatan gotong royong dan senam bersama di Lapangan Sepak Bola Desa Air Payang.

Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda, resmi melepas peserta jalan santai. Rute yang melewati Embung Pulau Laut menjadi daya tarik tersendiri, terutama bagi peserta dari luar Pulau Laut.

Pemandangan hamparan air tawar dengan latar belakang Gunung Paku yang menjulang tinggi menambah keindahan embung yang airnya sudah mulai dinikmati oleh warga.

Setelah jalan santai, masyarakat disuguhi penampilan fashion show dari para pelajar SLTA dengan busana dari daur ulang sampah.

Ketua Panitia HUT ke-20 Kecamatan Pulau Laut, Sagaruddin, menyampaikan bahwa panitia telah menyiapkan ratusan hadiah hiburan hingga 2 unit sepeda motor sebagai hadiah utama bagi peserta yang beruntung.

Wakil Bupati Rodhial Huda dalam sambutannya mengucapkan selamat ulang tahun kepada Kecamatan Pulau Laut dan berharap agar Pulau Laut semakin maju dan sukses ke depannya.

Ia juga mengapresiasi warga bersama aparat pemerintahan dan TNI-Polri atas terselenggaranya berbagai kegiatan dalam rangka HUT ke-20 kecamatan yang berbatasan langsung dengan Vietnam ini.

Editor : Papi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini