Balai Kesehatan Lanal Ranai Bersiap untuk Survei Akreditasi Klinik Pratama

0
110
Ket Foto : Balai Kesahatan Pangkalan TNI Angkatan Laut (BK Lanal) Ranai telah menggelar Tata Naskah Akreditasi Klinik, sebagai bagian dari persiapan untuk pelaksanaan Survei Akreditasi Klinik Pratama oleh lembaga akreditasi fasilitas kesehatan primer (LAFKESPRI)

Bursakota.co.id, Natuna – Balai Kesahatan Pangkalan TNI Angkatan Laut (BK Lanal) Ranai telah menggelar Tata Naskah Akreditasi Klinik, sebagai bagian dari persiapan untuk pelaksanaan Survei Akreditasi Klinik Pratama oleh lembaga akreditasi fasilitas kesehatan primer (LAFKESPRI) di lokasi BK Lanal Ranai, Jl. Soekarno-Hatta, Kelurahan Batu Hitam, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau, pada Selasa (12/12/2023).

Survei akreditasi fasilitas kesehatan ini direncanakan dilakukan pada tanggal 14 hingga 15 Desember 2023 oleh LPA Lafkespri regional Kepri di Balai Kesehatan Lanal Ranai.

Komandan Lanal Ranai, Kolonel Laut (P) Maman Nurachman, melalui Pjs. Kepala Balai Kesehatan Lanal Ranai, Lettu Laut (K) Kastari, A.Md., Kep., menyatakan bahwa persiapan secara menyeluruh telah dilakukan oleh BK Lanal Ranai, baik dalam hal sarana, prasarana, maupun sumber daya manusia sebagai objek penilaian saat survei oleh LPA Lafkespri.

Menurut Kastari, Akreditasi Klinik Pratama (Faskes BK Lanal Ranai) merupakan syarat mutlak dalam penyediaan layanan kesehatan di Klinik Pratama yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan.

Persiapan ini menekankan pentingnya pemenuhan standar dan persyaratan dalam pelayanan kesehatan bagi pasien yang akan dilayani di BK Lanal Ranai.

“Persiapan ini merupakan langkah penting guna memastikan bahwa layanan kesehatan yang diberikan di Klinik Pratama ini memenuhi standar kualitas yang ditetapkan,” ujar Kastari.

Pihak BK Lanal Ranai berkomitmen untuk memastikan bahwa seluruh aspek terkait akreditasi telah dipersiapkan dengan baik, demi meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan yang diberikan kepada masyarakat.

Editor : Dika

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini