Ketua DPRD Batam Nuryanto Hadiri Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata 2023-2024 Pemilu 2024

0
64
Ketua DPRD Batam Nuryanto Hadiri Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata

Bursakota.co.id, Batam – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batam siap mendukung Pesta Demokrasi yang damai, melalui pendidikan politik yang baik dengan cara menjangkau konstituen yang berada di wilayah-wilayah.

Demikian disampaikan Ketua DPRD Kota Batam Nuryanto S.H., M.H. disela-sela gelar Pasukan Operasi Mantap Brata 2023-2024 dalam rangka pengamanan Pemilu 2024 sekaligus deklarasi Pemilu Damai di Dataran Engku Putri Batam Center, Selasa (17/10/2023) pagi.

Dijelaskan bahwa legislator di DPRD Batam sepakat mendukung gelaran pemilu 2024 di Kota Batam berjalan aman, nyaman dan damai.

“Tentunya, pelaksanaan Pesta Demokrasi lima tahunan ini harus dilaksanakan dengan hati yang gembira dan bahagia. Dan sudah tentu, dilaksanakan dengan pola-pola yang baik. Sehingga memberikan rasa nyaman dan aman. Sehingga dalam prosesnya, masyarakat bisa tenang dalam menggunakan hak pilihnya,” tegas Politisi PDI Perjuangan ini.

Pria yang akrab disapa Cak Nur ini juga menegaskan, semua anggota legislatif di DPRD Kota Batam sudah barang tentu memiliki peran penting dalam turut menjaga keamanan dan nyaman selama penyelenggaraan pemilu pada tahun 2024 mendatang. Mengingat, lembaga ini dimana perwakilannya dipilih oleh masyarakat.

“Jadi kami, para anggota DPRD Kota Batam berkomitmen membantu dengan memberikan pendidikan politik yang baik dan santun ke masyarakat. Agar nantinya pemilu bisa berjalan damai,” katanya.

Selain itu, pihaknya juga menghimbau kepada masyarakat di Kota Batam untuk bisa menggunakan hak suaranya dalam Pemilu 2024 mendatang. Mengingat, pilihan yang dipilih menggunakan hati nurani tentunya akan memberikan dampak yang baik bagi daerahnya masing-masing.

“Mari sama-sama gunakan hak pilihnya. Pilih;ah sesuai hati nuraninya masing-masing. KArena apa yang kita pilih itu menentukan masa depan suatu daerah,” tegasnya.

Sebagaimana diketahui, dalam pengamanan Pemilu 2024 Polri menggelar Operasi Mantap Brata 2023-2024 selama 222 hari, terhitung mulai dari 17 Oktober 2023. Dimana Operasi Mantap Brata 2023-2024 ini melibatkan 434.197 personel Polri untuk di seluruh Indonesia, sedangkan untuk di Provinsi Kepri akan diterjunkan 4.000 an personel.

Operasi Mantap Brata 2023-2024 dibagi dalam prioritas 1 dan prioritas 2. Penentuan prioritas berdasarkan tingkat kerawanan gangguan pada Pemilu 2024, dengan rincian ada 12 polda merupakan prioritas 1 atau sangat rawan. Sedangkan 22 polda lainnya masuk prioritas 2 atau kategori rawan.

Ke-12 polda prioritas 1 meliputi Polda Jawa Timur, Aceh, Sulawesi Tenggara, Maluku, Kalimantan Barat, Bali, Jawa Tengah, Metro Jaya, Sumatera Utara, Sulawesi Utara, dan Papua.(*)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini