Hindari Kekurangan Siswa, Kadisdikpora Tekankan PPDB Mengikuti Zonasi

0
60
Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Lingga, Armia
Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Lingga, Armia

Bursakota.co.id.Lingga – Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Lingga, Armia, menekankan pentingnya penerapan sistem jalur zonasi dalam Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2023 ini.

Meskipun banyak orang tua dan calon siswa yang berharap dapat masuk ke sekolah favorit, Armia menekankan agar sekolah tetap mengikuti jalur zonasi atau wilayah yang telah ditetapkan.

Langkah ini diambil untuk mencegah terjadinya kekurangan siswa di sekolah-sekolah yang wilayahnya telah ditetapkan.

“Kita tetap tekankan sekolah untuk ikut zona dalam PPDB 2023,” kata Armia baru-baru ini.

“Jika seseorang ingin masuk MTS, misalnya, padahal dia berasal dari Musai dan MTS hanya ada di Daik, maka dia boleh mendaftar dari Musai ke Daik. Namun, jika untuk SMP ada di Musai, tetap harus mengikuti zona yang ada di Musai (daftar PPDB),” tambah pria yang juga menjabat sebagai Pejabat Sekda Lingga ini.

Menurut Armia, dengan mengikuti jalur zonasi, Lingga masih aman dari kekurangan siswa. Pihak Dinas Pendidikan dan Kepemudaan Olahraga Lingga juga akan melakukan pemantauan selama pelaksanaan PPDB yang berlangsung mulai tanggal 20 hingga 30 Juni 2023 mendatang.

“Kita akan membagi wilayah untuk pemantauan. Saya mungkin berada di Senayang, ada yang di Dabo, dan ada yang memantau di Daik. Jika ada masalah, kita akan menyelesaikannya,” tambahnya.

Armia berharap agar tidak ada sekolah yang kekurangan siswa karena tidak menerapkan sistem zonasi. Ia menekankan agar sekolah menolak pendaftaran calon siswa yang tidak sesuai dengan zonasi yang telah ditetapkan, mengingat titik-titik wilayahnya sudah dibagikan.

Selain itu, Armia juga berharap agar tidak ada sekolah yang melakukan pungutan liar dalam pelaksanaan PPDB ini.

“Jangan sampai ada pungli,” tambahnya.

Dengan menerapkan sistem jalur zonasi dalam PPDB 2023, diharapkan semua pihak dapat memperoleh kesempatan yang sama untuk mengenyam pendidikan di sekolah-sekolah yang ada di Lingga.

Hal ini diharapkan akan mendorong terciptanya pemerataan mutu pendidikan dan kesetaraan akses pendidikan bagi seluruh masyarakat Lingga. (Bk/Iwan)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini