Babinsa Koramil 07/Palmatak Partisipasi Donor Darah HUT Penerbangan Angkatan Laut

0
94

Bursakota.co.id, Anambas – Babinsa Koramil 07/Palmatak Kodim 0318/Natuna berpartisipasi dalam Donor Darah HUT penerbangan Angkatan Laut yang dilaksanakan tepatnya di Mako Lanudal Matak, kompleks Bandara Khusus Matak, SKK migas di Desa Payamaram, Kecamatan Kute Siantan, Selasa (10/5/2022).

Babinsa Koramil 07/Palmatak, Sersan Dua (Serda) Ferry Susanto mengatakan, partisipasi yang dilakukan ini merupakan sinergritas antara satuan TNI yang berada di wilayah Koramil 07/Palmatak.

“Saya dan 3 rekan lainnya dari Babinsa 07/Palmatak turut berpartisipasi dalam undangan yang diberikan oleh Lanudal Matak, sebagai bentuk sinergritas sesama satuan di wilayah Palmatak,” kata Serda Ferry.

Ia juga mengucapkan, bahwa dari Koramil 07/Palmatak mendukung penuh kegiatan donor darah tersebut dalam misi kemanusiaan yang tentunya agar dapat bermanfaat bagi seluruh masyarakat diwilayah Palmatak.

“Kami, Babinsa Koramil 07 Palmatak mendukung dan pasti turut untuk mensukseskan setiap kegiatan Baik itu dengan satuan lain ataupun dengan masyarakat umum yang bersangkutan dengan kepentingan bersama diwilayah Palmatak,” ucapnya

Ditempat terpisah, Danramil 07 Palmatak, Lettu INF Hasan Basri menjelaskan, bahwa dirinya memang memerintahkan kepada seluruh Babinsa diwilayah kerjanya agar selalu menjaga Sinergitas antara aparat kewilayahan maupun dengan aparat Pemerintahan dan masyarakat.

“Hal ini Sesuai yang di perintahkan Dandim 0318/Natuna Letkol INF Hasbul Hasyiek Lubis Mengatakan agar jajaran Koramilnya tetap menjaga Sinergitas di wilayah masing Masing, guna menjaga situasi yang kondusif dan selalu aman,” jelas Lettu INF Hasan Basri. (En/Jun).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini