Berbagai Tarian Nusantara Disajikan Untuk Menyambut Kunker Bupati Winarti

0
82
Serah terima citak kendara bermotor secara simbolis oleh Bupati Tuba Winarti kepada penerima bantuan (foto istimewa)

Tuba – Kunjunga Kerja Bupati Tulang Bawang Dr.Hj. Winarti Disambut dengan beragam tarian dari berbagai penjuru Nusantara mewarnai Kunjunga di kampung Pasiran Jaya Kecamatan Dente Teladas Kabupaten Tulang Bawang.

Kehadiran Bupati Winarti di Pasiran Jaya dalam rangka kunjungan kerja dan Realisasi 4 tahun perjalanan 25 Program BMW, Tulang Bawang, Kampung Pasiran Jaya berjalan sangat meriah dan tetap menerapkan Prokes yang ketat, Kamis (27-01-2022).

Masyarakat antusiasme menyambut kunjungan kerja Bupati Winarti dan hal ini terbukti dari berbagai tarian lapisan elemen yang disuguhkan baik dari pemuda, maupun Siswa-siswi SD dan SLTP yang ada di kecamatan Dente Teladas.

Masing-masing menunjukkan keterampilan dalam tari-tarian, Lampung, Jawa, Bali, Maluku, hingga Papua, juga kelompok senam PERWOSI Tulang Bawang juga, Ikut memeriahkan suasana yang sangat luar biasa.

Berbagai tarian Busantara dipertunjukkan dalam kunjungan kerja Bupati Tuba Winarti

Dalam acara kunjungan kerjanya Bupati Tulang Bawang Winarti, didampingi Kapolres Tulang Bawang, Damdim 0426 Tuba, Kadis Pendidikan, Restu. Kadis Kesehatan Fatoni. Kadis Pertanian, Nurman Rani. Kepala, BKPP. Kadis PPKB. Kadis Kominfo, Dedi Palwadi. Kadis PTSP. Kadis, Dukcapil, Kadis sosial, Kadis Dispora, Kabag Umum, Kabag Kesra. Kabag Organisasi, Kabag Tapem.

Pada kesempatan itu, Bupati Tulang Bawang menyampaikan beberapa hal diantaranya pemerintah kabupaten Tulang Bawang akan Fokus pada 25 Program BMW untuk membangun Tulang Bawang, Secara Merata disegala bidang hingga tercapai cita-cita dan terwujudnya Kabupaten yang maju dan Indah, Mandiri, dan sejahtera

Oleh karena itu, pemerintah mengajak masyarakat selalu untuk bergotong royong, agar tercapainya Realisasi atas program yang sudah dicanangkan dapat terlaksana dengan cepat dan tepat.

Bupati Tulang Bawang Hj Winarti memberikan arahan tentang 25 Program BMW

Bupati Winarti juga menyampaikan bahwa Bantuan berupa kendaraan ber-Motor dan Fasilitas lainnya diharapkan mampu untuk menunjang kinerja para pelayan masyarakat, sehingga proses pada pelayanan di segala bidang dapat berjalan dengan cepat dan Efisien.

Kegiatan kunjungan kerja Bupati Tulang Bawang Dr. Hj. Winarti SE. MH demi menjaga dan memutuskan tali rantai penularan penyakit Covid-19 acara tersebut sangat mengedepankan Protokol Kesehatan yang sangat ketat. (Advetorial 27Januari 2022).

Laporan : Zulkifli

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini