Jajaran Pwi Natuna Lanjutkan Silaturahmi ke KPP Natuna

0
81
Foto bersama jajaran pengurus dan anggota Pwi Natuna bersama KPP Ranai

Bursakota.co.id, Natuna – Setelah sehari sebelumnya Jajaran pengurus dan anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Natuna lakukan kunjungan kerja ke Kajari Ranai, hari ini Pwi Natuna melanjutkan silaturahmi ke Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Basarnas Natuna, di Jalan Air Mulung, Ranai pada Kamis, (18/11/2021).

Kunjungan kerja PWI ini disambut langsung oleh Kepala KPP Basarnas Natuna, Mexianus Bekabel dan sejumlah pejabat KPP Basarnas Natuna lainnya.

Plt. Ketua PWI Kabupaten Natuna Muhammad Rafi dalam keterangannya mengatakan, selain menjalin silaturahmi, pihaknya juga ingin melihat dari dekat kerja sama yang terjalin antara KPP Basarnas Natuna dengan wartawan yang tergabung dalam organisasi PWI.

“Intinya kita bersilaturrahmi, selain itu juga ingin melihat sejauh mana hubungan kerja dalam hal publikasi dari kegiatan KPP Basarnas Natuna”, terang Rafi.

Dalam hal ini tidak lupa Rafi juga memohon dukungan dari KPP Basarnas Natuna bahwa pihaknya akan melaksanakan Konferensi Kabupaten (Konferkab) dalam rangka pengukuhan defenitif Ketua PWI Kabupaten Natuna pada 4 November 2021 mendatang.

“Alhamdulillah kita di dukung penuh oleh KPP Basarnas Natuna dalam rencana Konferkab PWI, karena nanti akan menghadirkan Ketua Umum PWI Pusat”, terangnya.

Sementara Kepala KPP Basarnas Natuna, Mexianus Bekabel mengungkapkan rasa bahagianya saat menerima Kunker rombongan PWI Natuna.

Menurut Mexianus, pihaknya senantiasa mendukung segala program yang dilakukan PWI dalam rangka turut membangun daerah.

“Semoga silaturrahmi ini tetap terjaga, saya mewakili pejabat dan staf KPP Basarnas Natuna mengucapkan selamat mengikuti Konferkab PWI Natuna pada November 2021 mendatang”, pungkasnya.

Usai melaksanakan ramah tamah, rombongan PWI melaksanakan sesi photo bersama dengan Kepala dan Staf KPP Basarnas Natuna. (Rls)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini