Bursakota, Natuna – Usai menjalani rapid test akhirnya 73 penumpang dan ABK KM. Reva bisa bernafas lega dan dipersilahkan melanjutkan perjalanan selanjutnya.
Berdasarkan hasil rapid test semua penumpang dan ABK dinyatakan non reaktif, meski sempat terjadi hasil rapid testnya terbaca samar-samar dan harus dilakukan pemeriksaan selanjutnya.
“Untuk itu kami harus mencari kepastian lebih lanjut dan akan diupayakan sesegera mungkin yang ketiganya akan kami bawa ke Puskesmas Ranai,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Natuna Rizal Rinaldy di SKPT Selat Lampa, Minggu (21/6/2020).
Rizal menambahkan di Puskesmas Ranai nantinya akan dilakukan pengambilan darah dan pemeriksaan melalui serumnya.
Pantauan awak media di lapangan akhirnya ketiga orang penumpang tersebut dibawa menggunakan ambulan milik Puskesmas Pulau Tiga ke Puskesmas Ranai.
Setibanya di Puskesmas Ranai ketiganya menjalani pengambilan darah pena untuk memastikan keakuratan pemeriksaan rapid test tersebut. Kepala UPT Puskesmas Ranai, Nazri menyampaikan bahwa pemeriksaan dilakukan menggunakan dua alat pembanding.
“Hasil pemeriksaan awal reaktifnya lemah, maka kita bawa ke Puskemas untuk mengambil serum darah pena ketiga penumpang tersebut kemudian di periksa dengan dua alat pembanding dan hasilnya non Reaktif,” paparnya.
Dengan hasil non reaktif tersebut maka seluruh penumpang, ABK termasuk ketiga penumpang tersebut diperbolehkan untuk melanjutkan perjalanannya. (ram)