14 Parpol Resmi Daftarkan Bacaleg Peserta Pemilu 2024 ke KPU Anambas

0
169
Ket Foto : Ketua Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Anambas, Fadillah memberikan keterangan kepada awak media

Bursakota.co.id, Anambas – Dari Delapan Belas Partai Politik (Parpol) hanya empat belas (parpol) yang mendaftarkan nama bakal calon legislatif (Bacaleg) Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kepulauan Anambas.

Hal itu disampaikan langsung oleh Ketua Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Anambas, Fadillah kepada Bursakota.co.id, Senin (15/05/2023), bahwa ada sebanyak empat parpol peserta pemilu yang tercatat oleh KPU Anambas yang tidak mendaftarkan nama bacalegnya hingga batas akhir pendaftaran KPU, Minggu (14/5/2023) pukul 23.59 Wib.

“Keempat parpol ini, yakni Partai Buruh, Partai Ummat, Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) dan Partai Garda Perubahan Indonesia (Garuda),” ucapnya.

Dirinya menyebutkan, bahwa pihak telah melaksanakan sejumlah tahapan mulai sosialisasi bimtek hingga sampai ketahap koordinasi dengan seluruh partai politik peserta pemilu, namun pihaknya tidak mengetahui persis apa kendala dari pendaftaran keempat parpol tersebut.

“Hingga batas akhir pendaftaran, kita tetap koordinasi dengan partai-partai ini. Hanya apa kendalanya kita kurang tahu. Untuk Silon sendiri kita pastikan berjalan lancar. Komunikasi terakhir, mereka bilang masih menunggu instruksi pengurus partai pusat,” ucap Fadillah

Lanjut ia menuturkan, adapun 14 parpol yang mendaftarkan bacalegnya ke KPU Anambas itu di antaranya Partai tersebut di antaranya, Partai Hanura, PDI Perjuangan, Partai Nasdem, PKS, Partai Demokrat, PAN, Partai Gerindra, PBB, PKB, PSI, Partai Golkar, PPP, Partai Perindo dan Partai Gelora.

“Partai-partai yang mendaftar ini tentunya yang mengirim surat pendaftaran balik ke kita hingga batas akhir pendaftaran tutup,” ungkapnya.

Kemudian, Ketua Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Anambas itu juga menuturkan, untuk total bacaleg yang tercatat untuk mengikuti pileg tahun depan ada sebanyak 252 orang.

“Dari 14 parpol yang mendaftar ada 252 bacaleg yang tercatat. Untuk laki-laki 156 dan perempuan 96 orang,” tutur Fadillah.(Bk/Jun).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini